Ujian Persiapan menjelang Skripsi

 Semester akhir perkuliahan merupakan momen yang dinanti bagi seluruh rakyat mahasiswa. Maka, dengan ini mereka bisa segera menggapai apa yang mereka cita-citakan. Tak jarang dimomen akhir semester mereka malah stress dengan tugas-tugas akhir seperti skripsi. 


Tapi, perlu diketahui tugas semester akhir tidak hanya berupa skripsi, ada tugas lapangan yg populer dengan sebutan KKN dan PPL atau magang. Tak cukup dua kegiatan lapangan tersebut, dalam melengkapi syarat kelulusan nya para mahasiswa juga harus mengikuti Ujian komprehensif. Namun, tidak semua perguruan tinggi melaksanakan Ujian Komprehensif ini. Lantas tahukah sahabat-sahabat perihal Ujian Komprehensif ini ?

Komprehensif sendiri secara kebahasaan diartikan mampu menangkap (menerima) dengan baik, luas dan lengkap (tentang ruang lingkup atau isi), mempunyai dan memperlihatkan wawasan yang luas. (Sumber: https://kbbi.web.id › komprehe...Web resultsArti kata komprehensif - Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI .)..


Sedangkan makna Ujian komprehensif pada perguruan tinggi sendiri adalah komprehensif adalah ujian lisan yang harus diikuti oleh mahasiswa setelah lulus seluruh mata kuliah, kecuali kuliah kerja nyata. (sumber: https://iai-tribakti.ac.id/?p=8283) 

Ujian komprehensif diselenggarakan agar ada standar keilmuan yang dikuasai oleh mahasiswa sebelum melanjutkan ke tahap ujian skripsi.

 Ujian komprehensif atau ujian lisan ini dilaksanakan menjelang ujiang skripsi, jadi di semester 8 atau semester akhir. Karena sifatnya memang utk mengukur kesiapan mahasiswa dalam menghadapi ujian skripsi, sehingga saat ujian skripsi benar-benar menguasai jurusan yang dipelajarinya selama ini.

Jadi siapkan diri dengan baik dalam ujian komprehensif kali ini, jangan dianggap enteng, jadikan bahan untuk mereview perkuliahan yg telah dilalui selama ini. See you, semoga sukses !!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Polisi Bermasalah Rekannya Pun Ikut Susah

Ksatria dan Pasukan Menyerang Kayangan Peri

Mensukseskan MUSPIMNAS PMII 2022 Lebih Utama, Dari Pada Sekedar Protes Buta Masalah Konsumsi