Polisi Bermasalah Rekannya Pun Ikut Susah

 




KONTRASTIMES.COM | TULUNGAGUNG |

Kepolisian Republik Indonesia biasa terframing humanis dan mengayomi masyarakat, kehadiran aparatur keamanan ini sering kali dibutuhkan di tengah-tengah perselisihan maupun tindak kejahatan.


Bagaikan superhero dalam sinema kartun Jepang, profesi kepolisian tak sedikit yang meminatinya sampai-sampai dalam seleksi tiap tahunnya ribuan calon taruna mendaftar kan diri.


Tetapi, selepas pendidikan akademi para Polisi ini tak lagi memegang prinsip-prinsip kepolisian,  di kehidupan langsung dengan masyarakat awam mereka sering mempertontonkan ketidak berpihak nya pada masyarakat, melainkan hukum bisa tuntas bila harga pas.


Sebagaimana terjadi pada kasus kecelakaan di Jl. Pahlawan, Tulungagung beberapa waktu lalu yang melibatkan oknum anggota kepolisian di bawah Polres Tulungagung.


Ketika pihak kami meminta klarifikasi kejelasan kejadian itu, ternyata dengan cepat Humas Polres mengatakan "kejadian itu sudah clear mas, sudah ada diselesaikan secara damai antara kedua belah pihak", terangnya dalam wawancara telfon.


Padahal kami hanya meminta keterangan atau kronologis kejadiannya, tapi mereka enggan memberikan argumentasi, melainkan sibuk menutup peristiwa itu dan berdalih bahwa karyawan Bank Daerah telah berani mengshare video rekaman cctv kecelakaan itu.


Dalam keterangan nya Humas Polres berinisial ANS itu mengatakan, "video yang beredar itu dishare salah satu karyawan bank daerah, akhirnya di share ke sosmed, sehingga setelah penanganan kasus kecelakaan itu selesai video masih beredar".


Setelah kami telusuri jejak digital yang ada di Instagram ternyata video kecelakaan itu diupload oleh akun kabar negeri sejak tiga hari lalu.


Sangat disayangkan peristiwa yang seharusnya sama penanganan nya dengan rakyat sipil, harus ditutup secara diam-diam oleh pihak kepolisian, mereka lupa bahwa dunia digital memang memaksa untuk jujur, bukan malah bingung menutup aib yang sudah kabur.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ksatria dan Pasukan Menyerang Kayangan Peri

Mensukseskan MUSPIMNAS PMII 2022 Lebih Utama, Dari Pada Sekedar Protes Buta Masalah Konsumsi